Home » 3 Cara Tethering HP Oppo, Langsung Connect!

3 Cara Tethering HP Oppo, Langsung Connect!

Sejak fitur tethering ditanamkan di hampir semua smartphone Android, pamor modem internet jadi menurun. Selain lebih praktis dan mudah, tethering lewat HP tidak mengharuskan kamu memiliki kartu perdana khusus untuk mengakses internet. Bagi pengguna HP Oppo, sudah tahu cara tethering HP Oppo? 

Kalau belum, kamu sudah berada di halaman yang tepat karena artikel ini akan banyak mengulas tutorial cara mengaktifkan tethering HP Oppo yang bisa kamu coba. Berikut info selengkapnya.

Cara Tethering HP Oppo Melalui Hotspot

Cara pertama ini merupakan cara tethering paling umum yang dilakukan melalui smartphone Oppo. Fitur hotspot memungkinkan kamu untuk mengakses internet dari berbagai gadget. Berikut tahapan lengkapnya.

  1. Sebagai langkah awal, kamu mesti membuka menu “Setting” terlebih dahulu.
  2. Selanjutnya kamu akan diarahkan ke “Other Wireless Connections”
  3. Pada tampilan halaman other wireless connections kamu bisa memilih menu “Personal hotspot”.
  4. Saat muncul tombol slider di sudut kanan langsung saja kamu klik untuk mengaktifkan hotspot.
  5. Langkah berikutnya, klik “Personal Hotspot Setting” dan lakukan pengaturan nama SSID. kemudian masukkan juga password yang mudah kamu ingat untuk nantinya digunakan dalam mengakses hotspot pribadi.
  6. Berpindah ke perangkat yang akan dihubungkan, silahkan pilih nama SSID serta password.
  7. Lakukan pula pengaturan jumlah maksimal perangkat yang dapat terhubung melalui hotspot maupun WiFi kamu. Pengaturan ini bisa kamu akses melalui menu “Connections Management” lalu pilihlah “Max Number of Connected”. 

Masukkan jumlah maksimal perangkat yang terhubung pada smartphone Oppo kamu. Selain pembatasan jumlah perangkat, kamu juga bisa membatasi jumlah kuota internet yang ingin dibagikan dengan melakukan pengaturan pada menu “Data Restriction”.

Trending:  Ini Dia 9 Rekomendasi Link Penambah Followers IG Terbaik

Cara Tethering Menggunakan Kabel USB

Cara tethering di HP Oppo lainnya yaitu dengan memanfaatkan kabel data USB yang menjadi perangkat bawaan dari Hp Oppo yang kamu miliki. Untuk caranya, bisa mengikuti tahapan berikut:

  1. Pertama buka menu “Setting” pada smartphone Oppo kamu. Setelah halaman menu ini terbuka, silahkan memilih “Other Wireless Connections”.
  2. Di halaman “Other Wireless Connections” kamu bisa langsung mengaktifkan USB tethering.
  3. Dengan aktifnya USB tethering, smartphone kamu secara otomatis akan membagi koneksi internet dengan gadget yang terhubung dengan kabel USB.

Cara Tethering Melalui Bluetooth

Cara lainnya untuk bisa tethering internet melalui smartphone Oppo yaitu dengan memanfaatkan fitur bluetooth. Tahapannya yaitu:

  1. Seperti dua cara tethering di awal, cara ini pun bisa dilakukan melalui menu “Setting”. 
  2. Kemudian pada halaman “Other Wireless Connections” kamu bisa langsung mengaktifkan bluetooth tethering 
  3. Setelah itu, kembalilah ke halaman menu “Setting” kemudian pilih bluetooth.
  4. Segera setelah itu hubungkan gadget yang tersedia dengan smartphone Oppo kamu.
  5. Langkah berikutnya, temukan temukan tombol “Info” dengan ikon berhuruf “i” yang terletak di samping nama gadget yang terhubung . Lanjutkan dengan mengeklik opsi “Internet Access”.

Cara tethering melalui bluetooth ini terkadang mengalami trouble dikarenakan sulitnya menyandingkan 2 perangkat sehingga tidak dapat terkoneksi dengan mudah. Namun jika sebelumnya fitur bluetooth sudah terpasang dengan perangkat pemutar musik maka sulit menyandingkan lagi dengan perangkat lain.

Solusi ketika Hotspot Pribadi HP Oppo Mengalami Masalah

Ada kemungkinan ketika kamu ingin mengoneksikan hotspot tapi malah tidak bisa karena adanya masalah. Jika sudah begini, maka kamu memerlukan solusi tepat seperti berikut ini.

  1. Restart Smartphone Oppo Kamu

Solusi pertama yang efektif di kasus gagal tethering yaitu dengan melakukan restart smartphone Oppo. Gagalnya tethering Oppo bisa jadi diakibatkan karena terdapat beberapa fungsi dari HP yang mengalami masalah atau error. Olehnya itu perlu di-restart untuk memperbaiki error yang terjadi.

Trending:  Cara Menghapus Akun Instagram Permanen dan Sementara

Setelah melakukan restart biasanya ponsel akan bisa beroperasi dengan baik kembali dan tethering hotspot bisa dikoneksikan dengan mudah.

  1. Cobalah untuk Mengganti Nama dan Password Hotspot

Pada beberapa kasus, bisa jadi tethering tidak dapat terkoneksi karena nama dan password yang dimasukkan tidak benar. Sebagai solusinya, kamu bisa mengganti nama hotspot sekaligus password-nya. 

Kamu bisa menggantinya melalui menu “Setting” khususnya pada opsi “Pengaturan Hotspot” atau “WiFi”. Setelah melakukan penggantian, kamu bisa mencoba untuk mengoneksikan kembali tethering pada gadget lain.

  1. Cobalah untuk Menghapus VPN

Jika kedua cara di atas kurang ampuh maka kamu bisa mencoba untuk menghapus VPN yang ada pada smartphone Oppo kamu. Karena bisa jadi VPN mengganggu koneksi tethering untuk ditautkan pada perangkat yang lain.

Untuk memulihkan fungsi tethering, maka kamu perlu melakukan uninstall  VPN untuk sementara waktu. Setelah VPN dicopot pemasangannya, yang perlu kamu lakukan adalah me-restart HP milikmu dan coba kembali untuk mengaktifkan fitur tethering. 

Ketiga cara tethering HP Oppo beserta solusi ketika ada masalah selama proses tethering di atas, bisa jadi panduan terbaik buat kamu yang ingin menggunakan HP sebagai pengganti modem. 

Perlu diingat, bahwa mengaktifkan fitur tethering mungkin akan menguras lebih banyak daya baterai handphone kamu. So, selamat mencoba!

Tinggalkan komentar