Bgtekno.com – Pecinta anime atau animasi Jepang semakin menjamur, khususnya di Indonesia. Seolah tidak pandang umur, film 2 dimensi ini berhasil mencuri perhatian dengan berbagai genre yang bisa disesuaikan dengan minat. Oleh karena itu, Anime Lovers Apk wajib dicoba.
Aplikasi ini hadir dan dipersembahkan khusus untuk penggemar anime yang suka streaming atau download secara gratis. Tidak perlu lagi bingung harus unduh di mana, karena anime yang dicari pasti ada di Anime Lovers.
Baca juga: siapa itu Thomas Slebew
Mengenal Anime Lovers Apk Lebih Dekat Sebelum Diunduh
Aplikasi ini diciptakan dan dikembangkan oleh pihak ketiga dan belum terdaftar resmi. Sehingga, tidak akan ditemukan pada Playstore atau Appstore. Anime Lovers masih dalam kategori aplikasi Mod yang dapat diunduh melalui website.
Soal keamanan tentunya Mod masih harus dipertimbangkan. Sehingga, pengguna Ios tampaknya tidak bisa mengunduh Anime Lovers Apk, karena smartphone tersebut memiliki tingkat keamanan ketat yang menyulitkan install aplikasi Mod untuk nonton anime.
Namun, pihak developer Anime Lovers melakukan klaim bahwa aplikasinya aman unk diunduh, meski belum resmi. Apalagi fitur yang ditawarkan juga sangat banyak dan memudahkan penggemar anime untuk streaming atau download.
-
Tersedia Berbagai Judul dan Genre Anime
Anda bisa menemukan banyak judul anime di aplikasi Anime Lovers yang gratis ini. Tinggal ketik judul yang mau ditonton atau download. Lalu nikmati sesuai dengan urutan episode, jika anime memiliki seri.
Memilih anime juga bisa melalui genre yang tersedia. Ada romance, thriller, action, comedy, dan lain sebagainya. Anda pasti betah untuk menikmati berbagai anime di aplikasi ini.
-
Pilih Streaming atau Download Anime Sub Indonesia
Istimewanya aplikasi Anime Lovers ini, Anda bebas memilih ingin menonton langsung secara streaming atau download terlebih dahulu. Tidak ada larangan, karena diharapkan pengguna suka dan nyaman nonton anime di aplikasi ini.
Terkait subtitle juga tidak perlu pusing, karena Anime Lovers sudah menyediakan terjemahan yang akurat dalam Bahasa Indonesia. Sehingga Anda bisa menikmati anime tanpa harus bingung dengan terjemahan.
-
Bisa Request Anime yang Belum Tersedia
Apabila Anda tidak menemukan anime yang dicari, tenang, aplikasi ini pun menyediakan fitur request. Pihak pengembang akan berupaya membuat pengguna aplikasi merasa nyaman dan puas untuk menonton anime.
Namun, di sini pengguna aplikasi Anime Lovers harus bersabar untuk mendapatkan anime yang dipesan. Sebab, ada banyak list yang masuk untuk request anime kesayangan atau terbaru (ongoing).
-
Dapat Notifikasi Update Episode Anime
Tidak ingin terlambat nonton anime ongoing di Anime Lovers, tenang, ada fitur yang bisa memberikan notifikasi setiap kali update episode terbaru. Aplikasi ini benar-benar sangat menyenangkan untuk menemani hari-hari santai.
Anime Lovers Apk sangat mengerti kebutuhan para pecinta anime yang tidak ingin ketinggalan episode terbaru. Bahkan di sini Anda bisa diingatkan kembali, apabila masih belum sempat menontonnya, seperti fungsi alarm di HP.
Cara Download dan Install Anime Lovers Apk, Aman atau Tidak?
Aplikasi Mod memang memiliki tingkat keamanan yang masih diragukan, dan membuat orang harus berpikir ulang untuk install di HP. Namun, bagi Anda yang tetap ingin download dan install aplikasi Anime Lovers dengan cara berikut ini.
- Temukan link download aplikasi Anime Lovers pada website.
- Klik link tersebut untuk download aplikasi yang bentuknya masih berupa file, bukan langsung ter-install seperti aplikasi pada umumnya yang tersedia di toko aplikasi resmi.
- Pastikan saat mengunduh file Anime Lovers Apk tersebut, sinyal stabil agar tidak ada file yang tertinggal saat download.
- Apabila sudah terunduh, maka Anda perlu membuka file aplikasi tersebut untuk masuk ke dalam proses install aplikasi Anime Lovers.
- Klik file dan akan muncul kolom persetujuan install. Pastikan Anda menyetujuinya, dan saat HP tidak bisa menerima aplikasi nonton versi Mod, maka pergi ke pengaturan aplikasi.
- Ubah pengaturan aplikasi agar bisa menerima persetujuan install aplikasi Anime Lovers yang masih versi Mod ini.
- Setujui setiap pertanyaan untuk melakukan install Anime Lovers Apk, dan pastikan sinyal stabil agar tidak ada file yang korup. Jika sudah, buka aplikasinya dan bisa mulai menikmati setiap fitur nonton anime gratis.
Demikian ulasan tentang anime lovers apk. Semoga bermanfaat, ya!