Home » Kenapa Tiktok Tidak Bisa Merekam? Ini Cara Mengatasinya

Kenapa Tiktok Tidak Bisa Merekam? Ini Cara Mengatasinya

Kenapa Tiktok Tidak bisa merekam? Apakah Sobat josbgt pernah mengalami masalah yang sama saat asyik main Tiktok? Pasti bikin kesal apalagi kalau kita sudah siap bikin konten seru beserta semua properti yang mau dipakai, betul?

Apabila Tiktok error today dan nggak bisa merekam yang kamu alami, jangan kesal dan bingung. Kami punya solusi yang tepat buat mengatasi masalah satu ini dengan gampang dan kamu pasti bisa sendiri membetulkannya. 

Penasaran bagaimana mengatasi tidak bisa merekam suara Tiktok atau video? Ayo simak sama-sama ya agar problem yang kamu hadapi selesai dan bisa bikin video Tiktok lagi dengan bebas. 

Cara Mengatasi Rekaman Tiktok Tidak Bersuara

Pertama-tama, kami akan membahas bagaimana mengatasi kenapa Tiktok tidak bisa merekam suara dulu, ya. Untuk mengatasi hal ini ada beberapa solusi mudah yang bisa kamu coba tanpa perlu ribet atau pusing otak-atik sana sini, caranya :

  1. Update dahulu aplikasi Tiktok ke paling baru
  2. Mulai ulang smartphone atau restart, bukan cuma kamu yang bisa capek tapi ponsel juga bisa
  3. Periksa apakah koneksi kamu lancar? Jangan-jangan paket internet yang kamu punya cuma untuk Instagram atau chat saja
  4. Bersihkan cache ponsel, adanya cache ini memang mempermudah saat kamu membuka website tertentu. Akan tetapi terkadang juga membuat ponsel penuh dan nggak bisa bekerja dengan baik. 
  5. Instal ulang Tiktok, cara ini langkah terakhir yang bisa kamu coba misalnya semua cara di atas tidak bisa. 

Apabila semua cara tidak berhasil dan kenapa Tiktok loading terus tapi suara masih nggak ada, jangan panik. Mungkin masalah suara yang tidak keluar ini lebih spesifik seperti misalnya saat duet?

Trending:  Berapa Gaji Tiktok 1000 Followers? Rp100ribu? 1Juta?

Mengatasi Suara Tidak Keluar saat Merekam Duet Tiktok

Kenapa saat mau mereka duet suara tidak keluar? Padahal semua sudah oke, jaringan oke, paket internet sesuai, harus bagaimana? Tenang dulu ok? Coba solusi di bawah ini ya Sobat josbgt :

  1. Pastikan microphone aktif
  2. Klik setting lalu buka Manage Apps
  3. Cari Tiktok dan klik Permissions
  4. Pastikan tanda microphone sudah mendapatkan izin akses
  5. Kemudian, buka Tiktok 
  6. Temukan video yang mau kamu reaksi atau istilahnya duet
  7. Pilih Share dan React

Selanjutnya kamu bisa merekam video yang kamu mau tanpa ada kendala suara sama sekali. Jangan lupa pastikan kualitas audio kamu bagus biar suaranya nggak overlap dan hasilnya kurang memuaskan oke?

Cara Mengatasi Tiktok Tidak Bisa Merekam Video

Sekarang masalah rekam video yang suaranya nggak keluar sudah beres bukan? Oleh karena itu sekarang giliran mengatasi kenapa video tiktok tidak muncul saat kamu merekam, kira-kira bagaimana ya?

  1. Pastikan kamu memberikan akses ke kamera buat merekam
  2. Bula setting, kemudian kalau sudah pilih Izin Aplikasi atau Permissions
  3. Pilih Kamera dan lihat apakah kamu sudah memberikan hak akses atau belum
  4. Selesai

Dengan cara di atas kamu akan bisa mengatasi kenapa gagal merekam video Tiktok saat asyik bermain. Mudah dan tanpa ribet bukan? Kayaknya nggak sampai 5 menit kamu sudah bisa seru-seruan merekam video Tiktok lagi deh. 

Apabila seumpama, cara tersebut gagal dan kamu ternyata sudah memberikan hak akses, terus bagaimana? Apa berarti HP rusak dan nggak bisa buat main Tiktok lagi? Nggak kok, kalau kamu sudah memberikan izin dan masih belum bisa, terkadang ini cuma crash dan bukan Hp yang rusak. 

Trending:  5 Cara Live di TikTok Tanpa 1000 Followers

Tips Mengatasi Tidak Bisa Merekam karena Tiktok Crash 

Mirip barang, kalau semakin sering kamu pakai suatu saat bisa rusak bukan? Sama halnya dengan Tiktok, semakin lama kamu pakai HP panas, memori penuh, dan Tiktok jadi crash

Untuk mengatasi hal ini lagi-lagi gampang banget dan nggak butuh waktu sampai 5 menit. Caranya hampir persis sama dengan mengatasi merekam Tiktok yang nggak ada suaranya.

  1. Uninstall dan Install Kembali

Cara pertama adalah dengan uninstall kemudian hapus semua sisa file yang ada dan install kembali. Tindakan ini membuat Tiktok terasa seperti pertama kali kamu memakainya dulu. Tenang saja, akun nggak akan hilang kamu tinggal login ulang saja. 

  1. Restart Smartphone Segera

Solusi paling mudah dan yang pertama harus kamu coba adalah restart ulang smartphone. Apabila ponsel mengalami hang atau lag, sabar dan tunggu sampai ponsel memberikan respon. 

  1. Cek Versi Terbaru

Versi yang sudah nggak kompatibel terkadang yang membuat semua masalah saat bermain Tiktok muncul. Untuk mengatasi hal ini kamu bisa mengunduh versi terbaru supaya yang kamu punya sesuai. 

Solusi-solusi di atas akan menyelesaikan masalah kenapa Tiktok tidak bisa merekam yang kamu alami. Apabila setelah semuanya dicoba tidak bisa juga, memang ada kemungkinan HP sudah tidak sesuai. Akan tetapi, kemungkinan ini sangat kecil, kalau tidak sesuai biasanya ada peringatan saat akan mengunduh. 

Tinggalkan komentar