Home » Review Opinion World Penipuan atau Terbukti Membayar?

Review Opinion World Penipuan atau Terbukti Membayar?

Review Opinion World penipuan atau terbukti membayar? Perusahaan survey ini sudah berdiri sejak bertahun-tahun yang lalu dan selama ini selalu membayar anggotanya baik dengan uang paypal, maupun voucher Tokopedia juga voucher Blibli gratis secara on time.

Review Opinion World

Benarkah review Opinion World penipuan atau terbukti membayar? Selengkapnya akan diulas dalam  artikel ini.

1. Apa itu Opinion World?

Opinion World adalah  perusahaan yang bergerak di bidang survey online, perusahaan ini dibawah naungan Survey Sampling International (SSI) yang sekarang menjadi Dynata LLC perusahaan ini berpusat di Amerika Serikat.

Nama domain utama untuk perusahaan ini yang ekstensi [com]  berdiri sejak 20 tahun yang lalu. Sedangkan alamat url www.opinionworld.co.id yang berekstensi [co.id] ini sudah sekitar hampir 5 tahun. 

Tentu, dilihat dari rekam jejak perusahaannya ini, sudah tidak diragukan lagi bahwa Review Opinion World adalah survey berbayar yang terpercaya. 

2. Cara Kerja Opinion World

Cara kerjanya cukup mudah kamu harus mendaftar terlebih dulu dan membuat akun dengan menggunakan alamat email. 

Selanjutnya buka email kamu dan klik verifikasi email supaya akun milikmu di aktif dan mendapatkan undangan untuk ikut survey.

Kamu mendapatkan undangan survey, dan harus mengikutinya dengan cara menjawab semua pertanyaan survey  dengan memilih jawaban yang sesuai.

Setiap tugas survey yang sudah diselesaikan, akan dibayar dengan poin yang dapat ditukarkan dalam berbagai hadiah mulai dari voucher belanja gratis, pulsa gratis, hingga uang paypal gratis.

3. Cara Menukar Poin di Opinion World

Kamu harus Log in ke akunmu, lalu buka menu “rewards” atau “imbalan”, pilih jenis hadiah yang diinginkan.

  • Daftar Akun
Trending:  Cara Lapor Pajak Online Dengan Aplikasi dan Tanpa Aplikasi

Kamu bisa mendaftar menggunakan alamat email yang aktif, setelah mendaftar, kamu harus membuka email dan klik link verifikasi email supaya akun Opinion Worldmu aktif, dan mendapatkan undangan untuk melakukan survey.

  • Ikuti Opinion World 

Untuk bisa mengikuti survei kamu bisa menggunakan aplikasi atau juga situs website. Pilih salah satu saja, jika aplikasi lain sudah banyak terpasang, sebaiknya kamu mendaftar dan mengikuti survey dengan situs website Opinion World. Jadi tidak perlu mengunduh aplikasinya.

  • Hadiah yang bisa Didapat dari situs Opinion World 

Update 2022 hadiah yang disediakan serta bisa ditukar dengan poin survey apabila jumlahnya sudah memenuhi syarat adalah:

– Voucher Alfamart dengan nilai 25.000

– Voucher Grab Ride 25.000 dan Grab Food 50.000

– Voucher Tokopedia 25.000 dan 50.000, dan

– Voucher H&M Digital 50.000.

– Saldo Paypal $2 atau $10

  • Apakah Bisa Daftar Opinion World Indonesia Jika Belum Punya Rekening Paypal

Kamu tetap bisa mendaftar Opinion Word, untuk Rekening Paypal bisa menyusulnya nanti. Kamu bisa mendaftar atau membuat akun Paypal secara mudah dan gratis yang bisa dilakukan kapan saja.

Kamu juga tetap bisa mengambil hadiahnya meskipun tidak memiliki rekening Paypal. Pengambilan hadiah bisa dengan menukar poinnya menjadi voucher belanja.

Dari penjelasan di atas review Opinion World penipuan atau terbukti membayar?

Review Opinion World merupakan perusahaan survey online yang pasti membayar dan sudah terpercaya sejak bertahun-tahun yang lalu.

Apakah, kamu sudah siap untuk memulai survey dan mendapatkan uang dari internet dengan bekerja sama di perusahaan Opinion World Indonesia? Segera daftar sekarang, agar bisa mengikuti survey secepatnya.