Home » Cara Menggunakan Pulsa Monetary Telkomsel dan Cara Mengecek

Cara Menggunakan Pulsa Monetary Telkomsel dan Cara Mengecek

bgtekno.com – Cara menggunakan pulsa monetary Telkomsel terbilang cukup mudah dan praktis. Akan tetapi banyak pengguna Telkomsel yang belum mengetahui caranya. Selain belum mengetahui cara menggunakan pulsa monetary, pengguna juga belum tahu sebenarnya apa pulsa monetary tersebut.

Hal tersebut terjadi karena pihak Telkomsel memang jarang mengemukakan tentang monetary balance. Selain hal itu di Indonesia sendiri masih jarang provider kartu yang menyediakan monetary balance sebagai kredit dari pengisian kuota.

cara menggunakan pulsa monetary telkomsel

Pengertian Monetary Balance Telkomsel

Monetary Balance merupakan saldo dari cashback yang berbentuk pulsa yang hanya dapat dipakai dengan terbatas untuk melakukan komunikasi dengan sesama pengguna. Pulsa monetary akan diberikan pihak telkomsel ketika pengguna melakukan pembelian produk tertentu dari telkomsel. 

Selanjutnya pulsa Monetary hanya bisa dimanfaatkan untuk melakukan mengirim pesan dan panggilan telepon melalui layanan SMS. Pulsa monetary juga hanya dapat digunakan untuk komunikasi dengan sesama pengguna Telkomsel. 

Pengguna juga tidak bisa memakainya untuk membeli paket kuota internet atau produk telkomsel lainnya. Pulsa Monetary biasanya ditampilkan dengan bentuk nominal rupiah misalnya 10 rb rupiah.

Pulsa monetary juga memiliki masa berlaku yang terbatas. Walaupun memiliki fungsi yang terbatas. namun pulsa monetary terhitung lumayan untuk penggunaan telepon dan sms ke sesama Telkomsel. 

Pengguna tidak perlu membeli paket sms atau telepon lagi ketika memiliki pulsa monetary. Pelanggan juga tidak perlu khawatir kehabisan pulsa saat melakukan panggilan telepon.

Cara Menggunakan Pulsa Monetary Telkomsel

Cara menggunakan pulsa monetary Telkomsel sebetulnya mudah dilakukan. Pengguna tidak perlu melakukan langkah-langkah khusus ketika ingin memakai pulsa monetary. Ketika pelanggan memiliki pulsa monetary maka setiap melakukan SMS atau panggilan maka yang akan terpakai adalah pulsa monetary tersebut.

Trending:  8+ Situs Nonton Film Gratis Subtitle Indonesia Terbaik

Pulsa utama akan terpakai jika pulsa monetary sudah habis saldonya. Biaya panggilan dan sms dengan pulsa monetary akan dihitung sesuai dengan tarif dasar nomor yang dipakai. Maka dari itu setiap produk biasanya memiliki perhitungan tarif yang berbeda-beda.

Pulsa monetary hampir sama dengan pulsa utama. Akan tetapi jika diperhatikan ada salah satu perbedaan diantara kedua jenis pulsa tersebut. Pulsa monetary secara khusus memiliki masa berlaku yang jika tidak dipakai maka akan hangus.

Pengguna harus melakukan pengecekan secara berkala ketika mempunyai saldo monetary. Hal tersebut dilakukan agar pulsa monetary dapat digunakan dengan maksimal. Untuk pengecekan saldo monetary pengguna bisa melakukannya seperti mengecek pulsa utama atau kuota internet.

Cara Cek Pulsa Monetary

Jika sudah tahu cara memakai pulsa monetary tentunya pengguna juga harus mengetahui cara mengeceknya. Hal tersebut sangat penting agar dapat memantaunya secara berkala. Pelanggan telkomsel bisa mengecek pulsa monetary menggunakan aplikasi My Telkomsel.

Aplikasi My Telkomsel adalah aplikasi resmi besutan Telkomsel yang menyediakan berbagai layanan yang bisa dipakai penggunanya tanpa batas. Pelanggan dapat mengunduhnya di playstore yang ada dimasing-masing smartphone yang dimiliki. Langkah-langkah pengecekan sangat mudah dan simple. Berikut langkah-langkah yang harus diikuti.

  1. Install terlebih dahulu aplikasi My Telkomsel jika belum punya.
  2. Kemudian masuk menggunakan nomor Telkomsel yang dimiliki.
  3. Lakukan verifikasi dengan mengikuti petunjuk yang ada.
  4. Jika telah berhasil masuk pada halaman utama klik internet.
  5. Selanjutnya klik monetary ketika berada pada halaman quota detail.
  6. Jika masih terdapat saldo monetary maka jumlah tersebut akan tampak di halaman tersebut.

Baca Juga: Cara Mengirim Pulsa Telkomsel ke All Operator, Dijamin Berhasil !!

Demikianlah pembahasan tentang Cara menggunakan pulsa monetary Telkomsel yang mudah. Pulsa monetary memang sangat berguna bagi pengguna telkomsel yang sering melakukan panggilan dan mengirim sms. Jika sering membeli paket kuota maka pelanggan Telkomsel juga akan sering memperoleh pulsa Monetary.

Trending:  Cara Mengetahui ID Akun Mi yang Praktis dan Cepat