Home » Rekomendasi Game RPG Offline Terbaik, Hemat Kuota Internet

Rekomendasi Game RPG Offline Terbaik, Hemat Kuota Internet

Role Playing Game (RPG) adalah salah satu jenis permainan yang cukup populer dan mempunyai basis penggemar besar. Seiring perkembangannya, genre ini juga hadir dalam perangkat Personal Computer (PC) atau mobile smartphone. Belakangan, muncul pula jenis game RPG offline.

Permainan tersebut bisa kamu mainkan tanpa harus menyambungkan dengan koneksi internet. Kamu bisa menikmatinya tanpa harus khawatir kuota data berkurang.

Rekomendasi Game RPG Offline Terbaik

Berikut adalah rekomendasi game RPG offline terbaik yang ada saat ini. Beberapa permainan ini, juga memiliki alur kisah menarik, dan tentunya bisa kamu dapatkan secara gratis, baik di ponsel, atau PC.

Final Fantasy XV: Pocket Edition

Permainan ini masuk jajaran dalam game RPG offline terbaik yang hadir dalam berbagai versi. Yakni untuk konsol dan PC, kemudian Nintendo Switch dan Android dalam bentuk pocket.

Perbedaannya ada pada kualitas grafis, di mana versi pocket memiliki grafis lebih sederhana, namun ringan untuk penggunaan perangkat seperti smartphone. Untuk versi komputer, kamu tetap bisa menikmati kualitas terbaik kendati tidak memiliki perangkat kelas tinggi.

Namun demikian, tak ada perbedaan dari sisi cerita maupun karakter. Permainan ini berkisah tentang Noctis, seorang pangeran negara Lucis yang menikah dengan Lady Lunafreya. Tujuannya, untuk perdamaian negara Lucis dengan Niflheim. Namun, timbul masalah saat menuju pernikahan.

Baca juga 8 Game Paling Seru di Dunia yang Wajib Dicoba

Chrono Trigger

Jika kamu mencari informasi mengenai game RPG offline Android terbaik, maka permainan ini akan selalu muncul dalam daftar tersebut. Mengapa demikian? Kendati memiliki tampilan yang sedikit klasik, namun permainan ini menghadirkan pengalaman bermain yang membuat kamu sulit berpaling.

Trending:  7 Aplikasi Mencari HP Hilang Mudah dan Efektif

Permainan ini menghadirkan jalan cerita unik dan sistem pertarungan yang menarik. Kemudian, karakter yang ada di dalamnya juga sangat kuat. Daya tarik utamanya adalah penjelajahan waktu, yang memungkinkan pemain mendapatkan karakter dari rentang waktu berbeda.

Zenonia 2: The Lost Memories

Berikutnya adalah permainan dengan tema klasik dan visual yang sederhana. Namun, jangan khawatir kamu cepat bosan. Sebab ada 98 tugas dan 152 peta yang harus kamu tuntaskan sehingga membuatmu lupa waktu.

Kamu bertugas untuk memainkan karakter anak muda bernama Regret, yang bertarung di antara peperangan antara pejuang suci dan naga.

Pengaturan kontrol yang sederhana membuat para pemain juga betah bermain lama. Permainan ini bisa kamu mainkan di perangkat komputer atau ponsel.

Dragon Quest Series

Permainan ini memiliki gaya yang hampir sama dengan Final Fantasy. Keduanya punya sisi keunikan masing-masing.

Namun, permainan ini lebih mudah untuk kamu pelajari. Kamu hanya perlu untuk mengalahkan semua musuhmu dengan kekuatan serangan atau senjata pamungkas. Jika berhasil, kamu akan naik level.

Permainan ini tidak hanya tersedia untuk format komputer, namun juga ponsel. Menariknya, kontrol dan sejumlah tweak sudah sesuai agar berfungsi dengan mudah pada layar touchscreen smartphone.

The Elder Scroll III: Morrowind

Seri permainan ini menuai kesuksesan besar hingga kini. Untuk kamu yang belum tahu, The Elder Scroll adalah seri permainan dari Bethesda, yang memiliki setting bumi di abad pertengahan.

Permainan ini memiliki jalan cerita dan tugas yang cukup kompleks. Mengisahkan tentang pertarungan penguasa daratan Morrowind dan Dragoth Ur. Di dalamnya, kamu bisa melihat arsitektur dari peradaban Jepang, Mesir dan Middle Earth.

Permainan ini juga sukses menyabet penghargaan sebagai game RPG offline PC terbaik.

Trending:  7 Rekomendasi HP yang Cocok untuk Game Berat

Baca juga Begini Cara Download Game di Laptop dengan Mudah

Titan Quest

Game RPG offline PC berikutnya adalah Titan Quest, yang rilis pada 2006 silam. Permainan ini memiliki setting pada zaman pra Romawi, seperti Yunani, Mesir hingga Asia.

Tugas kamu di sini adalah melanjutkan cerita utama dan sampingan yang tersebar di dalam permainan. Kamu harus menghabisi musuhmu dengan senjata seperti kapak, tombak atau pedang.

Dari setiap level yang terlewati, kamu akan mendapat imbalan berupa kekuatan yang bertambah dan level. Kamu bisa memilih sekitar 36 karakter yang berbeda, sesuai preferensi.

The Witcher

Permainan ini adalah hasil pengembangan oleh CD Projekt RED, yang mendapatkan inspirasi jalan cerita berdasarkan novel berjudul sama milik Andrzej Sapkowski. Kisahnya berfokus pada Geralt, seorang manusia dengan kekuatan spesial. Ia dilatih untuk bertugas memburu monster.

Permainan ini memiliki 3 jalan kisah yang saling berhubungan. Tampilannya juga cukup bagus dengan animasi mumpuni. Permainan ini tersedia dalam versi komputer.

Fallout 3

Permainan ini hadir dalam setting perang nuklir yang melanda dunia, dengan kehadiran makhluk aneh dan menyeramkan, hasil dari kontaminasi radiasi. Kamu berada dalam situasi di tahun 2277, yakni di Northern Virginia, Washington DC hingga Maryland.

Kamu akan berperang dengan senjata modern, seperti laser atau nuklir. Permainan ini tersedia dalam format komputer.

Demikian deretan game RPG offline yang bisa kamu mainkan di PC atau ponsel Android. Kamu bisa memainkan tanpa khawatir kehabisan kuota atau sambungan internet yang minim. Sudah siap bermain?

Tinggalkan komentar