Home » Pelawak Legendaris; Gepeng Srimulat

Pelawak Legendaris; Gepeng Srimulat

Bgtekno.com – Gepeng adalah seorang komedian yang berasal dari Muntilan, Magelang, Jawa Tengah. Namanya mulai dikenal publik setelah dia bergabung dengan rombongan komedi paling legendaris Indonesia, Srimulat dan dikenal oleh masyarakat umum dengan nama Gepeng Srimulat

Dia terkenal dengan slogan khasnya yaitu “Untungnya aku ada!”, yang muncul di salah satu adegan dari komedi Simulat yang ditayangkan di stasiun televisi pada masa itu. Adegan itu menceritakan tokoh Juju yang merupakan primadona dari Srimulat, tengah dianiaya. 

Namun, aksi ini berhasil digagalkan oleh Gepeng. Setelah dia berhasil menggagalkan kejahatan seseorang yang dilakukan kepada Juju ini, Gepeng membusungkan dada sembari berkata, “Untung aku ada di sini!” Nah dari adegan inilah akhirnya muncul slogan yang menjadi ciri khas dari Gepeng. 

Berikut Biodata Singkat Gepeng Srimulat 

Nama Asli: Freddie Alice 

Nama artis: Gepeng Srimulat 

Tempat dan tanggal lahir: Magelang, 27 Agustus 1950 

Pekerjaan: Komedian 

Meninggal: 16 Juni 1988 

Saat ini Gepeng kembali menjadi suatu topik bahasan yang sangat menarik karena kesuksesan pemutaran film Simulat yang berjudul Hil Mustahal 2022. Karya ini adalah salah satu film komedi yang paling banyak ditonton orang di bioskop. 

Film yang sudah rilis secara serentak di seluruh bioskop seluruh Indonesia pada tanggal 19 Mei 2022 ini disutradarai langsung oleh Fajar Nugros. Dalam film tersebut, Gepeng diperankan oleh Bio One yang berhasil mengubah penampilannya menjadi mirip seperti almarhum. 

Almarhum Gepeng ini pernah membintangi beberapa film layar lebar pada masa kejayaannya di tahun 1980-an, salah satu film layar lebarnya berjudul Lucky There’s Me yang dengan cepat membuat namanya semakin melejit. 

Trending:  Mudah, Ini 2 Cara Mengganti Password Laptop Windows 11

Putra sulung sang komedian Gepeng Srimulat yang bernama Kris Tatang Mareta Aji, punya cerita sebelum ayahnya ini menjadi tenar dan terkenal di mana-mana. Gepeng sendiri sebelumnya merupakan seorang pemain ketoprak keliling. 

Di tengah popularitas Gepeng yang saat itu terus melambung tinggi di tahun 1980-an, ia juga menjadi salah satu idola dari grup lawak Srimulat. Namun, di tengah-tengah kesuksesannya tersebut, Gepeng mengalami suatu insiden hukum. 

Pria asal Muntilan, Magelang, Jawa Tengah, ini terlibat dalam kasus kepemilikan senjata api secara ilegal sehingga melawan hukum. Akhirnya Gepeng Srimulat pun divonis dan juga dipenjara selama lima bulan setelah diampuni oleh Presiden Suharto. 

Fakta Mengejutkan Lain dari Sosok Gepeng 

  1. Pernah Merasa Kesulitan Melawak

Ada di sebuah grub lawak besar dan populer di Indonesia, nyatanya membuat komedian Gepeng pusing. Ia nyatanya merasa sangat kesulitan dapat bersaing dengan para komedian papan atas seperti Subur dan Mantang. 

Namun, dari waktu ke waktu, komedian Gepeng mulai perlahan-lahan menemukan karakternya sendiri dan semakin dikenal di atas panggung lawak Srimulat. 

  1. Sempat Menjadi Ahli Penabuh Kendang

Pelawak Gepeng ini adalah tokoh yang lahir dan dikelilingi oleh kentalnya budaya Jawa yang sangat padat. Sebelumnya, dia dikenal sangat mahir dalam hal menabuh kendang sampai akhirnya dia diangkat menjadi pengrawit (penabuh gendang) di sebuah grup yang merupakan ciptaan dari Teguh Slamet Rahardjo. 

Hingga pada akhirnya, sosok komedian Gepeng yang miliki kepribadian humoris ditemukan oleh sutradara Rustamhaji dan membawa dia ke atas panggung sebagai pemain dari ketoprak dalam grub lawak terkenal Srimulat. 

  1. Membintangi banyak film layar lebar terkenal

Berkat kesuksesannya dalam membuat suatu lelucon, Gepeng pun akhirnya juga turut membintangi film-film yang hits pada tahun 1980-an. Film-filmnya antara lain Gaya Merayu (1980), Untung Ada Saya (1982), Gepeng Mencari Untung (1983) dan Gepeng Bayar Kontan (1983).

  1. Pernah diberhentikan oleh Srimulat 
Trending:  Cara Melihat Link TikTok Sendiri dan Menyalinnya

Pada masa jayanya, Gepeng pun tidak pernah luput dari ketenaran dan kemewahan yang menimpa dia tentunya. Namun dibalik semua itu ternyata komedian Gepeng telah dipecat dari grup Srimulat. 

Setelah dia dipecat, Gepeng ini pun kembali ke kampung halamannya bersama keluarga tercintanya. Putra sulung dari Gepeng, yang bernama Kris Tatang Mareta Aji, juga mengatakan bahwa Gogon pun dipecat dari Simulat sekitar tahun 1988 dan kembali ke Solo bersama keluarganya. 

Setelah dipecat dari grub lawak terkenal Srimulat, Gepeng tidak terlalu lama merasa terpuruk. Pelawak yang berbadan kurus dengan suara yang nyaring itupun akhirnya mendirikan grup lawak sendiri. 

Grup lawak yang didirikan Gepeng Srimulat tersebut diberi nama Sukarya Gepeng CS. Dan hampir semua pemain grub lawak Srimulat juga sempat bergabung dengan grup lawak yang dibuat oleh Gepeng ini. Sukarya Gepeng CS juga diakui oleh pemerintah Solo dan bahkan pemerintahan Indonesia.